KOTA BOGOR – Kapolsek Bogor Tengah Polresta Bogor Kota Polda Jabar pimpinan pelaksanaan patroli di wilayah hukum Bogor Tengah.
Hal itu sesuai arahan kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso.
Kapolsek Bogor Tengah Akp Agustinus Manurung memimpin pelaksanaan patroli oleh personil piket Samapta, Reskrim dan Intelkam.
Kegiatan tersebut dilakukan secara rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Bogor Tengah.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan tersebut dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat sebagai upaya pencegahan tindakan kriminal terutama dimalam hari, ” ucap Kapolsek Bogor Tengah Akp Agustinus Manurung.