KOTA BOGOR – Kapolresta Bogor Kota Polda Jabar, Kombes Bismo Teguh Prakoso melaksanakan giat Gudang Logistik Pemilu.
“Giat tersebut bertujuan untuk keamanan logistik dan kelancaran Pemilu tahun 2024 di wilayah Kota Bogor, ” ucap Kombes Bismo Teguh Prakoso, Sabtu (20/1/2024).
Dalam giat pengecekan tersebut Kapolresta Bogor Kota memeriksa kelayakan dan kondisi gedung yang di gunakan untuk gudang logistik Pemilu tahun 2024 dan kesiapsiagaan Anggota Polresta Bogor Kota yang melaksanakan pengamanan.
Untuk kelancaran dan Keamanan Gudang Logistik Pemilu Polresta Bogor Kota menerjunkan Anggota untuk melaksanakan pengamanan selama 24 jam ujar Kombes Bismo Teguh Prakoso.