KOTA BOGOR – Polsek Bogor Tengah Polresta Bogor Kota Polda Jabar melakukan razia minuman keras di sejumlah lokasi.
Hal itu sesuai arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso untuk menjaga kamtibmas aman kondusif di Kota Bogor.
“Kegiatan razia tersebut dilakukan dalam rangka upaya menjaga kondusifitas keamanan menjelang pemilu aman kondusif, ” ucap Kapolsek Bogor Tengah Kompol Surya, Sabtu (24/2/2024).
Razia dilakukan oleh unit piket Reskrim yang dipimpin oleh Panit Reskrim Polsek Bogor Tengah Ipda Budhi yang menyasar warung yang diduga menjual minuman keras tak berizin.
Beberapa botol miras berhasil diamankan dan selanjutnya pemilik diberikan teguran dan di data indentitasnya.
Humas Polsek Bogor Tengah Polresta Bogor Kota Polda Jabar