Tim Satgas Saber Pungli Kota Lakukan OTT Pungli Parkir di Jl. Ciheulet

    Tim Satgas Saber Pungli Kota Lakukan OTT Pungli Parkir di Jl. Ciheulet

    KOTA BOGOR - Polresta Bogor Kota Polda Jawa Barat besama Tim Satgas Saber Pungli Kota Bogor melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap dugaan praktik pungutan liar (pungli) di sekitar Jalan Ciheulet, Kecamatan Bogor Timur Kota Bogor.

    Tim gabungan Satgas Saber Pungli Kota Bogor terlibat langsung dalam kegiatan ini, dengan melaksanakan monitoring, pemantauan, himbauan, pemeriksaan, dan pengecekan terhadap lokasi yang diduga melakukan tindakan pungli parkir liar. Setelah dilakukan pengecekan, hasilnya menunjukkan bahwa terdapat aktivitas parkir liar di sepanjang Jalan Ciheulet Bogor Timur.

    Dua pekerja parkir yang teridentifikasi, Anton Saputra dan Junaedi, keduanya merupakan buruh harian lepas dengan alamat tempat tinggal masing-masing. Saat dimintai identitas dan keterangan, keduanya tidak dapat menunjukkan surat tugas atau Surat Keputusan (SK) dari Dinas Perhubungan Kota Bogor. Selain itu, terdapat rambu lalu lintas yang melarang parkir sepanjang Jalan Ciheulet.

    Tim Satgas Saber Pungli Kota Bogor telah melakukan penindakan serta pendataan terhadap pekerja parkir tersebut. Kegiatan pemantauan dan monitoring akan terus dilakukan untuk mengungkap praktik pungli di tempat lain yang diduga terjadi. Semua informasi dan dokumentasi terkait kegiatan ini telah terlampir sebagai bukti nyata dari upaya Satgas Saber Pungli Kota Bogor dalam memberantas praktik pungli yang merugikan masyarakat.

    polresta bogor kota
    Hidajat

    Hidajat

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Tanah Baru Kawal dan Monitoring...

    Artikel Berikutnya

    Tim gabungan Satgas Saber Pungli Ungkap...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kakorlantas Polri Gelar Latihan Pra Operasi Lilin 2024 Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2025
    Kodim 1710/Mimika Terima Wasev Bidang Bakti TNI TA 2024 Dari Sterad

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll